Yang Perlu Diketahui Soal Kulit Dehidrasi

0
KECANTIKAN
KULIT

Komposisi air dalam kulit sama besar seperti kebutuhan air dalam tubuh, yakni 80 persen. Komposisi itu harus terpenuhi agar terhindar dari kulit dehidrasi.

Dokter spesialis kulit dan kelamin Jonathan Raharjo Subekti mengatakan, kulit dehidrasi merupakan keadaan kulit yang reversibel yang disebabkan oleh kurangnya air di lapisan epidermis atau lapisan terluar kulit.

Pada lapisan terluar ini memiliki sawar (pelindung)  kulit yang memiliki kemampuan menjaga kadar air dalam jumlah cukup pada tubuh.

Adapun ada tiga komponen agar sawar kulit yang baik, yakni skin barrier yang berfungsi sebagai perekat kulit, natural moisturizing factors(NMF) yang berfungsi menarik air dari udara ke kulit dan moistur network yang berfungsi menghubungkan setiap lapisan kulit sehingga jumlah air setiap lapisan kulit seimbang.

“Apa yang terjadi kalau (tiga komponen) tak cukup? Sawar kulit rusak. Kalau rusak, otomatis bahan-bahan kimia masuk kulit dan iritasi. Setelah itu air menguap dan akhirnya (kulit) dehidrasi,” kata Jonathan saat peluncuran Hydrabio Essence Lotion dan Hydrabio Gel Creme dari Bioderma di Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2017).

Jonathan menjelaskan, ada beberapa gejala kulit alami dehidrasi seperti kulit kusam. Selain itu, kulit juga akan terlihat bersisik serta muncul kemerahan dan kalau dipegang terasa kasar.

“Kalau sudah parah, muncul rasa tidak nyaman,” kata Jonathan.

Lantas siapa saja yang berpotensi mengalami kulit dehidrasi? Dia mengatakan bahwa orang lanjut usia berpotensi mengalami kondisi tersebut. Seiring bertambahnya usia, pembuluh darah akan bekurang dan secara umum ketebalan kulit menipis. Kemudian, kata Jonathan, perempuan juga berpotensi mengalami kulit dehidrasi.

“Kenapa? Karena wanita lebih banyak bersentuhan dengan bahan pembersih seperti sabun cuci piring atau pembersih kaca,” ujar Jonathan.

Selain itu orang yang sering terpapsr sinar matahari juga berpotensi mengalami kulit dehidrasi.

Jonathan mengatakan ada beberapa cara untuk mencegah kulit dehidrasi seperti minum air cukup sebanyak delapa gelas per hari dan menghindari terpapar sinar ultraviolet secara langsung. “Kemudian kalau gunakan pelembab kulit, harus rutin. Enggak mungkin pakai pelembab sekali langsung ada efek,” katanya.

Tinggalkan Komentar